Kebanyakan menggunakan internet bisa membuat badan dan tubuh kita menjadi sakit. Ini biasanya terjadi karena kebanyakan duduk dan sedikit sekali melakukan gerakan.Untuk mencegah sesuatu yang tidak kita inginkan terjadi yang berhubungan
dengan kesehatan kita, maka anda perlu mencoba beberapa tips sehat ini. tujuannya agar kita tetap harus sehat saat beraktifitas di internet.
dengan kesehatan kita, maka anda perlu mencoba beberapa tips sehat ini. tujuannya agar kita tetap harus sehat saat beraktifitas di internet.
Berikut beberapa tipsnya:
- Membuat jadwal pemakaian internet.
- Memiliki tujuan dan niat yang jelas Pengguna internet yang tidak memiliki tujuan yang jelas hanya akan membuang waktu saja. Untuk itu tentukan tujuan anda menggunakan internet, misalnya jika anda sedang mencari jurnal untuk tugas kerja atau atau tugas sekolah, maka fokuslah kesana, hindari iseng-iseng membuka halaman tertentu, misalnya membaca puisi taufik ismail untuk ariel peterpan. Atau juga mencari foto paling lucu selama piala dunia, karena hanya akan mengalihkan fokus anda.
- Tetapkan waktu yang ingin dicapai saat berinternet, serta tentukan pula toleransi waktu jika waktu yang ingin dicapai sudah lewat (tentukan injury time)
- Sempatkan waktu untuk melakukan hubungan sosial dan kegiatan sosial lainnya dilingkungan anda, minimal saat event-event atau hari-hari besar dan libur nasional, jangan saat momentum itu tiba, anda masih bergulat saja dengan internet dan justru mengobrol dengan seseorang melalui internet. Hal ini penting karena kita mahluk sosial yang butuh berkomunikasi dengan seseorang bukan hanya dari ketikkan tangan kita saja, namun seluruh tubuh kita harus berkomunikasi dengan orang lain
- Gunakan software pemercepat (accelerator) yang meningkatkan kinerja dan performa web browser anda, misalnya jika anda menggunakan firefox, anda bisa menggunakan speedy fox
- Lakukan peregangan otot-otot, minimal setiap 30 menit atau satu jam, selama minimal 5 menit, peregangan otot ini penting dan jangan tunggu sampai badan anda merasa pegal
- Lakukan istirahat minimal satu jam sekali selama 10 menit
- Hentikan melihat ke layar monitor, dan mulai menatap objek yang jauh untuk beberapa saat, hal ini perlu dilakukan untuk mencegah stress pada otot lensa mata anda karena terus menerus dipaksa berkontraksi pada kondisi yang sama terus menerus, lakukan hal ini dalam interval yang tetap dan jangka waktu yang kira-kira bersamaan
- Jika ingin melakukan pencarian di internet, lakukan dengan menggunakan widget yang ada pada browser masing-masing, misalnya pada firefox atau opera, anda bisa memanfaatkan kolom search yang letaknya di kanan atas, atau pada firefox bisa langsung menggunakan shortcut firefox dengan menekan kombinasi ctrl+k atau jika anda menggunakan Google chrome, ketikkan saja apa yang ingin anda cari pada address bar, karena address bar google chrome sudah terintegrasi dengan mesin pencari Google.
- Gunakanlah software download manager maupun dowanload accelerator untuk mempercepat proses download anda dan mengefisienkan waktu anda, dengan ini anda bisa berkontribusi dalam green computing karena semakin cepat proses download anda, semakin cepat pula anda mengistirahatkan komputer anda, dan semakin hemat energi yang anda gunakan, serta semakin kecil pula polusi
Menetapkan jadwal untuk berinternet ria penting, karena bila tidak, pengguna internet bisa menjadi lalai dan melupakan kewajibannya.
0 komentar:
Posting Komentar
Terima Kasih Atas Kunjungannya..!!
Silahkan tinggalkan komentar Anda apabila ada yang perlu disampaikan,
dan kalo ada link yang rusak segara laporkan di kotak komentar ini..!!
"Komentarlah dengan kata-kata yang sopan"